uirpress@uir.ac.id 0813-8015-8085

Detail Buku

KUMPULAN KHUTBAH EKONOMI SYARIAH

Pengarang : Hendra Eka Saputra
: Prof. Dr. Zulkifli, M.M, M.E, Sy
: Marina Zulfa
: Boy S. Bakhri
: Muhammad Arif, S. E., M. M.
: Lili Amelia
Asal : Universitas Islam Riau
Ditambahkan : 06-02-2025
Dilihat : 28 Kali
Rp. 60.000

Buku Kumpulan Khutbah Ekonomi Syariah Mengenal Ekonomi Syariah untuk Kemajuan Negeri adalah buku yang dipersembahkan untuk mahasiswa Fakultas Agama Islam. Buku kumpulan khutbah ekonomi syariah ini dikembangkan atas kebutuhan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Mandiri. Secara garis besar isi buku kumpulan khutbah ekonomi syariah ini terdiri dari duabelas pembahasan. Ekonomi syariah merupakan suatu cabang ilmu pengetahuan yang berupaya untuk memandang, menganalisis, dan akhirnya menyelesaikan permasalahan- permasalahan ekonomi dengan cara- cara Islam, yaitu berdasarkan atas ajaran agama Islam, yaitu Al- Qur’an dan Sunnah Nabi. Ekonomi syariah memiliki dua hal pokok yang menjadi landasan hukum sistem ekonomi syariah yaitu Al- Qur’an dan Sunnah Rasulullah, hukum- hukum yang diambil dari kedua landasan pokok tersebut secara konsep dan prinsip adalah tetap (tidak dapat berubah kapanpun dan dimana saja). Penerbitan Buku Khutbah Ekonomi Syariah yang memuat tentang kajian-kajian dan pembahasan ekonomi syariah dapat mendukung peningkatan pemahaman ekonomi syariah sebagaimana dimaksud diatas.

Semoga buku kumpulan khutbah ekonomi syariah yang dikembangkan ini menjadi sarana dan sumber pedoman bersama dalam setiap kegiatan, terutama di Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau. Kehadiran buku kumpulan khutbah ini, diharapkan bermanfaat bagi kelancaran kegiatan akademik serta kemasyarakatan di Fakultas Agama Islam Universitas Islam Riau dan lingkungan setempat.

Tebal Buku : 67 Halaman
Tahun Terbit : 2025
Penerbit : UIR Press
Kategori Pendidikan Agama Islam

Buku Terkait Lihat Semua